WBP antusias menyimak tausiyah pada taraweh perdana Ramadan 1446 H. | Dok. Humas Lapas Jogja
YOGYAKARTA - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Yogyakarta mengawali Bulan Ramadan 1446 H dengan melaksanakan Salat Isya dan Tarawih secara berjemaah pada Jumat (28/2). Meski tidak seluruh WBP dapat berjemaah di masjid, antusiasme menyambut bulan penuh berkah begitu kentara di lapas naungan Kanwil Ditjenpas DIY itu.
“Selain pemenuhan hak beribadah, kegiatan ini juga merupakan bagian dari pembinaan kepribadian bagi WBP. Sesuai prosedur pengamanan, tidak semua WBP yang beragama Islam dapat salat Tarawih di masjid, malam ini ada 150 warga binaan. Mereka yang belum mendapat giliran bisa melaksanakan salat di kamar hunian masing-masing,” ujarnya.
Bertindak sebagai imam salat pada tarawih perdana adalah Ustaz M. Rizky Suryana. Dalam tausiah bertajuk "Marhaban ya Ramadan", beliau mengajak jemaah yang hadir untuk menyukseskan Bulan Ramadan dengan menjaga amalan puasa dan ibadah lainnya sebaik mungkin.
Kepala Lapas Yogyakarta, Marjiyanto, tampak di saf pertama .| Dok. Humas Lapas Jagja
Bulan Ramadan juga membawa suasana berbeda bagi para WBP. Sebagian mereka tampak lebih ceria, karena selain dapat beribadah bersama, mereka juga berkesempatan keluar dari wisma hunian pada malam hari—sesuatu yang tidak biasa dilakukan di luar bulan Ramadan. Hal ini semakin menambah semangat mereka dalam menjalani ibadah di bulan penuh berkah ini.[HT]