Hari Terakhir Kunjungan Idulfitri Lapas Yogyakarta Penuh, Berikut Informasi Kunjungan Selanjutnya

 Kepala Lapas Yogyakarta, Soleh JS, menyapa pengunjung pada Kunjungan Hafi Raya Idulfitri 1445H. | Foto: Ambar/ Humas Lapas JogjaKepala Lapas Yogyakarta, Soleh Joko Sutopo, menyapa pengunjung pada Kunjungan Hafi Raya Idulfitri 1445H. | Foto: Ambar/ Humas Lapas Jogja

YOGYAKARTA - Memasuki Hari ke-3 atau hari terakhir layanan Kunjungan Idulfitri 1445H/ 2024M, suasana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Yogyakarta masih dipadati pengunjung atau keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Sabtu (13/4).

"Hari ini sudah memasuki hari ketiga atau terakhir, tercatat 1075 orang mendatangi  Lapas Yogyakarta untuk mengunjungi orang tua maupun saudaranya yang berada di dalam lapas," ujar Kepala Lapas, Soleh Joko Sutopo.
 
Kunjungan Idulfitri 1445HPara pengunjung tampak memadati area tunggu Kunjungan Idulfitri 1445H. | Foto: Ambar/ Humas Lapas Jogja
 
Lebih lanjut Ia mengatakan bahwa pengunjung hari ini meningkat jumlahnya dari hari sebelumnya yang tercatat 712 orang pengunjung.
 
"Iya kembali meningkat, tercatat 1075 orang pengunjung hari ini, terdiri dari pengunjung laki-laki sejumlah 380 orang, pengunjung perempuan 479 orang, dan pengunjung anak-anak 215 orang," tuturnya.
 
Ia menambahkan bahwa besok pada Hari Senin tetap akan dibuka kunjungan keluarga, namun kunjungan biasa atau reguler, bukan khusus seperti saat lebaran ini.
 
"Untuk kunjungan reguler Hari Senin (15 April 2024) depan, pendaftaran akan dibuka pukul 09.00 WIB," terangnya.
 
PENGUMUMANPengumuman Kunjungan Reguler.| Foto: Manggala/ Humas Lapas Jogja
 
Tak lupa, Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para petugas yang telah bekerja keras memberikan pelayanan yang sangat baik dan bagi para pengunjung yang telah bersedia bersama-sama menjaga jalannya Kunjungan Hari Raya Idulfitri sehingga tetap tertib, aman, dan lancar. [HT]
Logo Web 2025
LEMBAGA PEMASYARAKATAN
KELAS IIA YOGYAKARTA
 

 

 

 

PikPng.com school icon png 2780725   Jln. Tamansiswa No.6, Gunungketur, Pakualaman, Yogyakarta 55111
PikPng.com phone icon png 604605   085176895735
PikPng.com email png 581646   Email: lp.yogyakarta@kemenkumham.go.id
     
     

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   PikPng.com tiktokputih    
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Yogyakarta
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan
Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2025 Pusat Data dan Teknologi Informasi
Logo Web 2025
 
LAPAS KELAS IIA
YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   PikPng.com tiktok    

  Jln. Tamansiswa No.6 Gunungketur, Pakualaman, Yogyakarta 55111
PikPng.com phone icon png 604605   085176895735
PikPng.com email png 581646   lp.yogyakarta@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaselwiro@gmail.com

-= Lapas Kelas IIA Yogyakarta =-

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
K E M E N I M I P A S   R I